Berjalan di sekitar Jalan Klampis Semolo Timur Surabaya ada satu warung bakso yang harus anda coba. Ini tantangan untuk anda yang mengaku penyuka pedas. Nama kedainya adalah Bakso Abah Killer. Apa yang menarik dari makanan berkuah ini?
Image : thetravellernews.com
Disamping pentolnya pedas, ternyata kuahnyapun super pedas. Menu bakso ini tergolong tidak biasa, karena ada pilihan level mulai dari level satu sampai dengan level tiga. Bakso level satu dinamakan Killing Me Softly, level dua Killing Me Inside, dan level tiga Killingan Mantan.
Baca Juga :
Makan Bakso di Warung Bakso Mas Brewok
Bakso Rusuk Salad Solo Di Yogyakarta
Beragam jenis bakso ada disini, mulai dari Bakso Keju, Bakso Jamur, dan yang unik yang sudah saya sebutkan tadi yaitu Bakso Killingan Mantan. Menu bakso yang terakhir inilah yang menjadi favorit pilihan para pengunjung di Bakso Abah Killer.
Saat membuat bulatan bakso ternyata didalamnya terlebih dahulu dimasukkan adonan sambal. Nah, di dalam satu porsi bakso tersaji bakso yang pentolnya pedas, kuahnya super pedas, dan masih ditaburi dengan cabe. Sudah kebayang bukan pedasnya seperti apa? Sehingga dipastikan para pecinta kuliner pedas ketagihan setelah menyantap Bakso Abah Killer.
Harga satu porsi bakso dibanderol antara Rp. 14.000 hingga Rp. 18.000. Di kedai ini tak kurang sekitar 400 porsi bakso ludes terjual setiap harinya. Berdiri sejak tahun 2015, tempat ini mempekerjakan anak jalanan sebagai pramusaji dan pegawai warung. Sebagian dari mereka adalah anak putus sekolah yang baru berusia muda.
Sang pemilik warung sengaja mempekerjakan anak jalanan agar mereka punya kemandirian dan mengurangi angka pengangguran. Bermodal uang hanya 1 juta rupiah, kini Kedai Bakso ini telah mampu mencapai omzet sekitar 15 juta rupiah setiap harinya.
Sumber : Net.Tv
Baca Juga :
Makan Bakso di Warung Bakso Mas Brewok
Bakso Rusuk Salad Solo Di Yogyakarta
Beragam jenis bakso ada disini, mulai dari Bakso Keju, Bakso Jamur, dan yang unik yang sudah saya sebutkan tadi yaitu Bakso Killingan Mantan. Menu bakso yang terakhir inilah yang menjadi favorit pilihan para pengunjung di Bakso Abah Killer.
Saat membuat bulatan bakso ternyata didalamnya terlebih dahulu dimasukkan adonan sambal. Nah, di dalam satu porsi bakso tersaji bakso yang pentolnya pedas, kuahnya super pedas, dan masih ditaburi dengan cabe. Sudah kebayang bukan pedasnya seperti apa? Sehingga dipastikan para pecinta kuliner pedas ketagihan setelah menyantap Bakso Abah Killer.
Harga satu porsi bakso dibanderol antara Rp. 14.000 hingga Rp. 18.000. Di kedai ini tak kurang sekitar 400 porsi bakso ludes terjual setiap harinya. Berdiri sejak tahun 2015, tempat ini mempekerjakan anak jalanan sebagai pramusaji dan pegawai warung. Sebagian dari mereka adalah anak putus sekolah yang baru berusia muda.
Sang pemilik warung sengaja mempekerjakan anak jalanan agar mereka punya kemandirian dan mengurangi angka pengangguran. Bermodal uang hanya 1 juta rupiah, kini Kedai Bakso ini telah mampu mencapai omzet sekitar 15 juta rupiah setiap harinya.
Sumber : Net.Tv
EmoticonEmoticon