3 dari 5 Hotel Terbesar Di Dunia Terdapat Di Jazirah Arab

Di dalam industri perhotelan global, proyek baru dianggap sudah biasa. Begitu juga dengan fluktuasi pasar yang indikasinya bisa dilihat dari naik turunnya tingkat permintaan, pendapatan, maupun pasokan. Akan tetapi, apabila terdapat pengembangan sebuah hotel dalam jumlah yang luar biasa, misalkan jumlah kamarnya mencapai 5.000 kamar di dalam satu proyek, maka hal tersebut bisa dibilang istimewa bahkan luar biasa. Tophotelprojects menyebutkan suatu hasil riset, bahwa ada lima pengembangan hotel yang jumlah kamarnya paling banyak di dunia.


Yang menarik disini, setidaknya ada tiga proyek-proyek dengan skala mega ini lokasinya berada di Jazirah Arab. Mereka adalah Holiday Inn Makkah Abraaj Al Tayseer di Kota Mekkah Saudi Arabia, Bawadi Project di Kota Dubai Uni Emirat Arab dan Abraj Kudai Towers di Kota Mekkah Saudi Arabia. Tidak tanggung-tanggung, ternyata setiap proyek ini bisa mencakup kamar sampai ribuan dengan berbagai fasilitas yang sangat mewah yang didambakan para pelancong bisnis maupun religi.

Baca Juga :
Berkunjung Ke-5 Negara Ini, Anda Bisa Berwisata Beruang Kutub
Inilah 8 Situs Warisan Dunia UNESCO yang Harus Dikunjungi 

Inilah kelima proyek hotel terbesar di dunia tersebut, antara lain :

1. Abraj Kudai Towers


Dengan lahan yang luas sekitar 6 hektar, fasilitas untuk menginap ini letaknya berada di jantung kota mekkah. Sampai kini Abraj Kudai Towers adalahmega proyek paling besar yang jumlah kamarnya mencapai 10.000. Luas bangunan yang dikembangkan totalnya 1,4 juta meter persegi yang mencakup menara sebanyak 12 buah. Berbagai fasilitas yang disediakan antara lain pusat perbelanjaan, food court, restoran, pusat konvensi, stasiun bu, dan taman parkir.

2. Aquis Great Barrier Reef Resort

Jumlah kamar yang ditawarkan oleh hotel ini sencapai 7.500 kamar di dalam 8 bangunan yang desainnya dibuat sangat mewah. Proyek hotel kelas atas ini menjadi kebanggaan warga Australia, karena hotel ini betul-betul sangat istimewa. Terdapat fasilitas tambahan di sekitar hotel ini yang berupa pulau buatan, danau buatan, kasino, teater, akuarium raksasa, pusat konvensi dan lapangan golf 18 lubang.

3. Bawadi Project

Di ini menawarkan jumlah kamar mencapai 6.000 unit. Letak dari hotel ini berada di kawasan pertenakan kota paling besar kedua di negara Uni Emirat Arab yaitu Dubai. Desain dari Bawadi Project diprediksi akan menjadi rantai terpanjang dari hotel-hotel mewah yang ada di dunia. Dan merupakan terbesar pada bentangan 10 kilometer serta mencakup bangunan yang jumlahnya 51 unit.

4. Holiday Inn Makkah Abraaj Al Tayseer

Walaupun tidak semala Dubrovnik Pearl Hotel, tapi jumlah kamarnya lebih banyak yaitu 5.154 kamar. Terletak di Kota Mekkah, Holiday Inn sudah mencakup lima buah menara yang dikembangkan di wilayah akomodasi haji Abraaj Al Tayseer. Para tamu dan juga jemaah haji hanya perlu berjalan kaki sejauh 900 meter saja untuk bisa sampai hotel ini dari Masjidil Haram. Konstruksinya dikerjalanan secara bertahap, dimulai dengan tahap ke 1 dengan jumlah kamar sebanyak 1.642 unit. Sementara itu, sejumlah kamar 3.512 kamar yang lainnya akan tersebar di tiga menara berikutnya yang akan dibuka selama bulan suci Ramadhan, serta ibadah haji pada tahun 2018.

5. Dubrovnik Pearl

Nah, inilah yang disebut-sebut sebagai hotel termewah di seluruh dunia. Dibandingkan dengan empat pesaing utamanya yang sudah disebutkan diatas, Dubrovnik Pearl menampilkan jumlah kamar mencapai 5.000 unit di dalam tujuh buah menara. Dubrovnik Hotel adalah mega proyek konstruksi tahap pertama Kroasia Dream Project. Bukan cuma hotel, Kroasia Dream Project ini juga berisikan sekitar 400 marina megah yang difungsikan sebagai tempat bersandar kapal-kapal mewah kelas atas. Lalu lapangan golf 27 lubang, kondominium, vila pribadi, galeri seni, 85 butik kelas atas, museum, kedai kopi, restoran, diskotik, arena multifungsi, arboretum, arena olahraga, dan promenadi di tepi laut yang luasnya mencapai enam kilometer. Selanjutnya taman teknologi, kebun lavender, kebun zaitun, kebun anggur, taman lingkungan, dan studio film.

Pengalaman Pertama Naik Bis Tingkat Gratis di Jakarta

Halo sahabat sekalian, apa kabar kalian hari ini? Semoga kalian tetap sehat dan semakin baik rezekinya, amin. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi artikel tentang ‘Pengalaman Pertama Naik Bis Tingkat Gratis di Jakarta’. Saya sengaja membagikan cerita ini hanya sekedar memberi gambaran bagaimana sih rasaya naik bis tingkat. Maklum selama ini bis tingkat itu hanya menjadi angan-angan semata, karena memang saya merasa dari kampung, hehehe. 


Saya mulai mengenal bis tingkat saat saya masih sekolah dasar. Yah, tentu kendaraan masal tersebut tidak ada di kampung saya di Kediri Jawa Timur. Paling-paling yang ada hanya bis biasa saja, dan itupun merupakan bis antar kota antar propinsi. Pertama kalinya saya melihat bis tingkat yaitu saat saya main ke rumah teman yang ada di Surabaya.

Baca Juga :
Bunyi Petasan Di Tahun Baru Malah Bikin Anak Saya Mengurung Diri Dirumah
Gaple Di Saung Setiap Malam Minggu

Di kota pahlawan itulah saya melihat sendiri bentuk dari bis tingkat walaupun saat itu bisnya sudah tidak baru lagi. Selang beberapa tahun, keberadaan bis tingkat ini semakin langka. Bahkan di Jakarta sekalian sepertinya sudah tidak ada lagi bis tingkat yang beroperasional. Bis tingkat ini mulai ada lagi semenjak kepemimpinan Ahok. Namun kali ini bisa yang tinggi tersebut hanya beroperasi sebagai bis pariwisata saja dan tidak untuk menarik penumpang. 

Kendaraan tersebut memang diluncurkan oleh Gubernur supaya bisa memfasilitasi masyarakat Jakarta yang ingin jalan-jalan keliling jakarta menyaksikan keindahan kota Jakarta. Nah, kebetulan pada tanggal 29 Maret 2017 kemarin, kantor tempat saya bekerja sedang berulang tahun. Untuk memeriahkan ulang tahun kantor BUMN kami, maka kantor mengadakan jalan-jalan menggunakan bis tingkat menuju Jakarta Kota. 

Seluruh karyawan yang berada di kantor pusat diundang untuk datang. Saat itu bis yang dipersiapkan berjumlah dua unit. Kedua bis tersebut berwarna merah. Karena jadwal keberangkatkan direncanakan pukul 08.00 wib pagi, maka sayapun berangkat dari rumah sekitar pukul 05.30 wib pagi. Tak lama setelah saya sampai di kantor, panitia segera menginstruksikan agar seluruh karyawan yang sudah datang langsung saja menuju ke bundaran senayan. 

Alih-alih berangkat jam delapan, eh ternyata bis nya terlambat, dan kami baru bisa berangkat sekitar jam 9 lewat. Yah, mungkin karena bisnya gratisan kali ya, jadi seenaknya saja sopir bis terlambat dan tidak bisa menjemput kami tepat waktu..hehehe. Tapi, ya sudahlah kan nasi sudah menjadi bubur dan yang penting kan tetap berangkat. 

Saya naik bis yang kedua dan langsung saja menuju ke lantai dua. Yang lucu, seluruh karyawan yang ikut hampir 90 persen naik ke atas, sedangkan di lantai bawah kosong melompong. Hanya beberapa orang saja dan itupun panitia semua. Menurut saya naik bis tingkat memang tidak sama dengan naik bis biasa. Pemandangannya bisa lebih luas dan bisa memandang lebih jauh. Dan kendaraan kami serasa berada di udara karena paling tinggi. 

Dari segi kenyaman juga serasa lebih nyaman dibandingkan dengan bis biasa karena memang gerakan bis tingkat mungkin dibatasi dan tidak boleh kencang. Saya rasa bagi orang yang gambang mabuk, tidak akan banyak masalah berarti bila naik bis tingkat. Karena memang nyaman, bau bahan bakarnyapun tidak ada seperti bis-bis antar kota pada umumnya. Itulah tadi pengalaman saya naik bis tingkat, bagaimana dengan anda, anda ingin mencoba?


Inilah 5 Tips Agar Anda Dapat Penginapan Yang Murah

Saat musim libur datang, maka itulah waktu yang tepat bagi anda para eksekutif muda untuk berlibur. Untuk memperoleh liburan yang berkualitas tentu saja banyak faktor yang harus anda persiapkan agar seluruh kegiatan anda selama liburan tidak terganggu. Tentunya jika anda hanya berlibur di sekitar kota tempat anda tinggal pastinya anda tidak memerlukan penginapan. Karena jaraknya kan tidak terlalu jauh. Lalu bagaimana apabila liburan anda berada di luar kota bahkan sampai keluar pulau? Faktor apa saja yang harus anda pertimbangkan? Dan apa saja yang harus anda persiapkan? Itu semua harus benar-benar anda pikirkan dan program dengan baik.


Nah, pada artikel kali ini saya ingin berbagi tips ringan kepada anda tentang cara memperoleh penginapan. Oleh karena itu artikel ini saya beri judul ‘Inilah 5 Tips Agar Anda Dapat Penginapan Yang Murah’. Saat musim libur datang, mencari penginapan bukanlah perkara yang mudah. Kalaupun ada, maka harganya pasti sangat mahal. Seperti yang telah dilansir oleh Times of India, menyebutkan bahwa untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka anda bisa melakukan beberapa hal yang perlu anda perhatikan agar anda bisa mendapatkan penginapan yang murah saat sedang berlibur.

Baca Juga :
3 Keuntungan Yang Didapat Bila Menggunakan Kereta Untuk Berlibur
Tips Mendapat Tiket Murah Kelas Bisnis Saat Melakukan Traveling 

Berikut ini 5 tips agar anda mendapatkan penginapan yang murah, antara lain :

1. Carilah Dahulu Referensi Yang Sesuai Dengan Keinginan Anda

Sebelum menentukan untuk menginap dimana, maka anda sebaiknya mencari – cari terlebih dahulu daftar referensi hotel yang murah. Cobalah berkunjung ke beberapa website yang khusus menampilkan alternatif pilihan hotel. Anda pun juga dapat melihat secara langsung info-info tentang hotel di beberapa situs perjalanan. Coba anda lihat-lihat terlebih dahulu foto-foto kamar hotel yang ditampilkan situs tersebut sebelum anda menentukan pilihan.

2. Bergabunglah Dalam Forum-Forum Travelling

Anda jangan cuma percaya pada satu sumber informasi saja. Pasalnya, hampir seluruh website tentang hotel ataupun penginapan memakai teknik fotografi sehingga membuatnya terlihat begitu bagus. Disarankan agar anda bergabung dengan forum-forum traveling tersebut. Jangan lupa juga banyak baca tentang testimoni yang ada hubungannya dengan hotel, terutama yang berhubungan dengan tempat liburan yang anda tuju.

3. Jadilah Anggota Website Wisata

Salah satu cara yang cukup membantu adalah dengan bergabung menjadi anggota website wisata. Cara seperti ini bisa membantu anda untuk memperoleh promosi dan mendapatkan potongan harga.

4. Pergi Dalam Rombongan Saat Ingin Berlibur

Tahukah anda bahwa semaki banyak yang pergi liburan, maka makin murah pula biaya akomodasinya.
Akan tetapi, jumlah orang-orang yang akan bergabung haruslah dipastikan terlebih dahulu. Sebab untuk orang yang seperti ini, pembatalan tidaklah berlaku. Sementara itu kasur yang dipakai adalah bunk bed atau bunk bed ataupun kasur yang bertingkat.

5. Usahakan Rencana Perjalanan Anda Dicatat Terlebih Dahulu

Sebelum melakukan perjalanan, anda harus meluangkan waktu untuk mencatat terlebih dahulu rencana perjalanan anda. Hal ini bertujuan agar anda tidak terlalu banyak mengeluarkan uang. Biaya hotel yang biasanya cukup mahal bisa anda kontrol sehingga bisa menekan biaya hotel seminimal mungkin. Apalagi jika tempat yang anda kunjungi nanti lebih dari satu tempat.

Kategori

Kategori