Pada postingan kali ini kita akan membahas tentang 7 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan Anda. Tanaman sirih adalah satu dari sekian banyak tanaman herbal yang ada di Indonesia. Ciri pohonnya bisa dilihat dari batangnya yang merambat dan bentuk daunnya menyerupai hati. Untuk mengembangbiakkan tanaman ini cukuplah mudah, hanya dengan memotong bagian batangnya pada bagian akar lalu ditancapkan ke dalam tanah. Uniknya, sebagian orang menjadikan tanaman ini sebagai hiasan di pekarangan rumahnya karena bentuknya yang cukup indah.
Baca Juga :
Manfaat dan Khasiat Daun Jambu Biji Bagi Kesehatan
Manfaat Jahe Untuk Kesehatan Dan Kecantikan Kulit Alami
Oleh karena itu, saya akan membagikan pada anda manfaat-manfaat daun sirih bagi kesehatan tubuh manusia, antara lain :
1. Mengobati Sakit Gigi
Untuk mengobati sakit gigi menggunakan daun sirih bisa dengan langsung mengunyahnya mentah-mentah. Namun mengingat rasanya yang terbilang pedas dan baunya yang tidak bersahabat membuat cara ini kurang diminati oleh kebanyakan orang. Sehingga keluarlah ide untuk merebus daun sirih sehingga bisa diambil air rebusannya untuk dijadikan obat kumur-kumur. Dengan cara inilah maka selain sakit gigi bisa diatasi juga akan membuat nafas tidak terlalu berbau bila dibandingkan dengan cara dikunyah langsung. Daun sirih selain bisa mengobati sakit gigi, ternyata daun sirih juga bisa dipakai untuk menyembuhkan sakit sariawan dan juga bau mulut yang bisa membuat anda kurang percaya diri.
2. Bisa Untuk Mengobati Keputihan
Di dalam daun sirih terkandung antibiotik alami yang bisa membunuh bakteri yang mengakibatkan penyakit ini. Untuk pemakaiannya yaitu dengan merebus daunnya. Saat sudah mendidih, diamkan sejenak agar air rebusan menjadi dingin lalu pakailah air tadi untuk cebok. Penerapan ceboknya juga harus dengan cara yang benar yakni dari arah depak ke belakang.
3. Bisa Mengobati Mimisan
Pendarahan kecil seperti mimisan bisa diobati dengan daun sirih. Cara pemakaiannya yaitu dengan memukul-mukul daun sirih sampai menjadi memar lalu menggulungnya dan memasukkannya ke dalam lubang hidung. Tunggu sampai mimisan berhenti dan tidak lagi mengalir. Disamping bisa dipakai untuk mencegah pendarahan kecil, manfaat lain dari daun sirih juga bisa dipakai sebagai obat luka bakar. Bila anda menggunakan daun sirih untuk pertolongan pertama pada luka bakar, maka anda perlu memanaskannya terlebih dahulu sampai daun sirih menjadi layu lalu letakkanlah diatas luka yang terbakar tadi.
4. Bisa Untuk Mencegah Penyakit Jantung
Khasiat berikutnya dari daun sirih adalah untuk mencegah penyakit jantung. Daun sirih mengandung vitamin dan zat besi yang cukup tinggi, sehingga daun ini bisa dipakai sebagai bahan obat pencegah serangan jantung. Lalu bagaimanakan caranya? Caranya mudah, yaitu hanya dengan merebusnya dan memimun air rebusan saat sudah dingin. Selain itu juga daun sirih sangat bermanfaat untuk meredakan panas dan juga demam. Cara menggunakan sama persis seperti diatas yaitu dengan cara direbus lalu diminum saat sudah dingin, namun jangan lupa untuk menyudahi mengkonsumsinya saat penyakit sudah hilang.
5. Bisa Untuk Mengobat Penyakit Gatal Pada Kulit
Manfaat daun sirih selanjutnya yaitu untuk mengobati penyakit gatal. Mengobati gatal kulit menggunakan daun sirih bisa dengan menghaluskannya terlebih dahulu lalu meletakkannya diatas kulit yang terkena gatal tadi. Disamping untuk mengobati penyakit gatal-gatal, daun ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati penyakit kulit yang lainnya.
6. Bisa Untuk Mengobati Penyakit Asma
Daun sirih bisa digunakan untuk menyembuhkan Penyakit Asma. Caranya dengan menyiapkan 10 lembar daun sirih dan cuci hingga bersih. Siapkan lada putih sebanyak dua sendok, lalu campur kedua bahan diatas lalu tumbuk hingga halus. Oleskanlah ramuan tersebut ke bagian dada dan leher saat asma kabuh. Rasa hangat di akan meresap ke dalam dada sehingga penyempitan pada bronkus bisa dilonggarkan kembali.
7. Bisa Untuk Mengurangi Jerawat
Bagi anda yang memiliki masalah pada wajah seperti jerawat, maka anda bisa mencoba menggunakan daun sirih sebagai alternatif untuk mengatasinya. Untuk menggunakannya pertama-tama persiapkan beberapa lembar daun sirih yang telah dicuci sampai bersih. Lalu tumbuklah daun sirih tersebut sampai halus, seduhlah menggunakan 2 gelas air panas. Kemudian diamkan sampai dingin, selanjutnya bahan tersebut siap untuk anda gunakan membasuh muka anda. Bila anda konsisten dan melakukanya secara rutin 2-3 kali dalam sehari, maka dalam waktu yang relatif singkat wajah anda akan menjadi bersih dari jerawat. Tapi ingat! lakukan ini dengan teratur dan secara konsisten agar mendapatkan hasil yang maksimal.
Demikianlah postingan sederhana ini dengan judul 7 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan Anda. Semoga bisa bermanfaat bagi kita semua dan bisa kita jadikan alternatif pilihan sesuai kebutuhan kita masing-masing. Sampai berjumpa lagi di postingan-postingan berikutnya. Salam.
EmoticonEmoticon