5 Area Yang Perlu Anda Benahi Sebelum Memutuskan Pindah Rumah

Seringkali urusan pindah rumah membuat orang stres, menyita waktu dan tentunya memerlukan biaya yang tidak sedikit. Walaupun demikian, kalau anda bisa melakukannya secara sistematis dan efisien, maka pindahan rumah serasa fine-fine saja dan tidak seburuk yang anda bayangkan. Nah, berikut ini akan disajikan lima area yang perlu anda benahi sebelum memutuskan untuk pindah rumah. Jika anda memulai di area-area ini maka bisa mengurangi jumlah barang-barang yang hendak anda bawa menuju rumah yang baru.

Image by : pixabay.com

1. Lemari Obat

Pertama-tama, keluarkanlah setiap botol dan juga kotak pil. Tempatkanlah semua itu di meja dan buanglah obat yang telah kadalursa. Sesudah anda membereskan dan membersihkan obat-obatan yang hendak anda buang, tempatkan obat-obat yang henda anda simpan di dalam kotak dan labeli dengan jelas. Anda bisa memakai selembar kertas sebagai tanda urutan pemindahan. Anda pun bisa menggunakan label angka padai masing-masing kotak. Lalu, tulis isi kota tersebut di sebelah nomor yang sesuai. Seluruh barang yang akan dipindahkan dari rumah yang lama menuju rumah baru harus sudah masuk ke kotak bernomor dan masuk ke daftar yang cocok dengan urutan.





Baca Juga :
8 Tips Meyakinkan Anak Anda Untuk Mau Pindah ke Rumah Baru
8 Keuntungan Membeli Rumah Baru 

2. Lemari Makanan


Seperti layaknya lemari obat, dapur merupakan tempat yang utama yang juga perlu anda benahi terlebih dulu dengan cara mengosongkan rak demi raknya. Periksalah tanggal kadaluarsa makanan yang anda simpan tersebut. Paling tidak, benahi terlebih dulu lemari tiga hari sebelum anda pindah rumah. Tinggalkan makanan sesuai dengan kebutuhan untuk dikonsumsi sebelum datang hari pindahan.

3. Gudang

Anda harus jujur pada diri anda, sehingga disini anda bisa menentukan mana barang-barang yang penting untuk dibawa dan mana barang-barang yang tidak penting. Ingatlah bahwa menyimpan barang anda yang paling spesial tidaklah sama dengan menyimpan barang seluruhnya. Mintalah pada anggota keluarga barang apa saja yang ingin mereka jaga, lalu atur waktunya jauh-jauh hari sebelum hari H pemindahan supaya mereka bisa segera mengumpulkan barang-barangnya.

4.Garasi

Seperti pada gudang, garasi biasanya jadi tempat penyimpangan bermacam peralatan rumah tangga yang jarang sekali dipakai. Orang yang hendak berpindah rumah perlu untuk bertanya pada dirinya sendiri tentang berapa sih nilai dari barang-barang itu. Disaat membenahi garasi, pakailah tiga kotak kardus yang besar yang diberi label ‘’sampah,’’ ‘’donasi’’ dan ‘’simpan.’’
Pakailah kotak ini agar anda bisa menyortir barang-barang apa saja yang akan anda masukkan ke dalam masing-masing kotak yang telah disediakan sebelumnya. Berilah label pada kotak ‘’simpan’’ dengan tanda nomor, tambahkan isisnya ke dalam daftar barang pindahan anda.

5. Lemari Pakaian

Area rumah yang satu ini sebenarnya yang paling gampang untuk dibenahi. Anda pun sudah tahu apa yang dikenakan dan apa yang disukai. Inilah salah satu kesempatan untuk benar-benar bisa mengubah tampilan lemari anda. Cobalah untuk membeli gantungan yang serupa dan mengurutkan pakaian ke dalam berbagai kategori. Misalkan, kategori blazer dan urutkan berdasarkan warna. Kemudian, seluruh pakaian dari demim, seluruh atasan dan lain sebagainya. Anda bisa memulai dengan cara mengelompokkannya sejak di dalam kotak sebelum anda pindahan. Dengan cara inilah, maka katalog dan sistem penyortiran tetap bisa berjalan secara baik kalau anda memberi label pada masing-masing kotak dan saat pembongkarannya.

Sumber Rujukan : Kompas.Com


EmoticonEmoticon